PPID Sekolah Pertanian Pembangunan Negeri Kupang

Kementerian Pertanian Republik Indonesia

PPID Sekolah Pertanian Pembangunan Negeri Kupang

SMK-PP Negeri Kupang Gotong Royong Tanam Rumput Odot dan Rumput Raja




 

Pada Jumat (04/12/2020), SMK-PP Negeri Kupang mengadakan gotong royong penanaman rumput odot dan rumput raja. Kegiatan ini menindaklanjuti arahan Sekretaris BPPSDMP yakni pengembangan lahan hijauan makanan ternak di SMK-PP Negeri Kupang.

“Saat ini SMK-PP Negeri Kupang sedang menggencarkan penanaman hijauan makanan ternak”, jelas Stepanus Bulu selaku Kepala Sekolah. Ia menyatakan hijauan makanan ternak ini nantinya akan digunakan sebagai pakan ternak ternak ruminansia besar maupun kecil di instalasi.

Penanaman dilakukan di 2 titik, 1 lahan untuk rumput odot, sementara lahan satunya untuk rumput raja. Pegawai SMK-PP Negeri Kupang pun dibagi menjadi 2 kelompok.

Rumput odot dan rumput raja merupakan hijauan makanan ternak yang termasuk dalam golongan Rumput Gajah. Perbedaan keduanya salah satunya terletak pada tinggi serta jumlah produksi. Keduanya termasuk rumput yang disukasi ternak, mudah dikembangkan, dan mudah beradaptasi.

Diharapkan nantinya akan semakin banyak Hijauan Makanan Ternak (HMT) di SMK-PP Negeri Kupang. Dengan begitu, siswa dapat belajar tentang HMT mulai dari proses budidaya HMT, pengolahan hingga pengawetan HMT.

Kegiatan yang dilakukan SMK-PP Negeri Kupang ini sejalan dengan pernyataan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo tentang pentingnya penyiapan sumber daya manusia pertanian. Pendidikan vokasi pertanian menghasilkan SDM pertanian Indonesia unggulan yang profesional, mandiri, berdaya saing dan berjiwa wirausaha. Kepala BPPSDMP Dedi Nursyamsi juga menyatakan bahwa SMKPP harus menciptakan generasi milenial yang mampu bekerjasama dengan orang lain.