SMK-PP Negeri Kupang Umumkan Kelulusan Siswa-siswi TA. 2019/2020
Pengumuman kelulusan diketahui berdasarkan pada hasil Rapat Dewan Guru pada 30 April 2020. Keputusan ini diambil dengan memperhatikan surat edaran dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Nusa Tenggara Timur yang melarang kegiatan berkumpul dan mewajibkan seluruh sekolah melaksanakan pembelajaran dari rumah (
Kepala SMK-PP Negeri Kupang berharap lulusan tahun ini dapat berkontribusi pada sektor pertanian, terutama sebagai wirausaha atau petani muda. Hal ini sesuai dengan harapan Kepala BPPSDMP, Dedi Nursyamsi, bahwa pertanian harus didukung generasi muda Indonesia. Menteri Pertanian Indonesia juga menyatakan bahwa generasi muda pertanian harus memanfaatkan paradigma baru dunia digital dalam mengembangkan pertanian.